TIMESINDONESIA, MADIUN – Ratusan massa pendukung pasangan nomor urut 01 duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin mengikuti kampanye terbuka yang dikemas acara Mlaku Bareng Relawan dan Simpatisan 01 di Lapangan Pintu Desa/Kecamatan Dagangan Kabupaten Madiun. Bersamaan dengan kegiatan tersebut disampaikan maklumat yang ditandatangani 11 tokoh agama setempat.
Isi maklumat menginstruksikan warga Nahdliyin menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2019, menciptakan Pemilu yang aman, damai dan berakhlaqul karimah dan menyukseskan Pilpres 2019 dengan memilih pasangan H. Joko Widodo - Prof KH Ma'ruf Amin.
Maklumat ditandatangani K. Muh Mabrur bin Syafik, K. Hamami, KH. Ma'ruf Nawawi, K. Imam Asrori, Kiai Muhaimin, KH Tamziz, K. Saifudin, KH Mahmuf Mawardi, KH Muhyar, KH Sudarno, K. Yunus Al Hasan.
Perwakilan ulama Kiai Imam Asrori menegaskan agar warga masyarakat khususnya Nahdliyyin tidak terpengaruh dan mengikuti berita hoaks yang mengandung fitnah. Kiai Ma'ruf Amin adalah ulama dan guru yang wajib didukung oleh santrinya. Sedangkan Jokowi sudah menunjukkan kerja nyata dan perlu diteruskan.
"Jika Kiai Ma'ruf Amin dan Pak Jokowi difitnah, kita wajib doakan dan shalawat Asghil sebanyak banyaknya. Semoga pasangan capres dan cawapres no 1 dapat sukses jadi presiden dan wakil presiden," ujarnya.
Tim kampanye pasangan capres dan cawapres nomor urut 01 duet Jokowi-KH Ma'ruf Amin juga membagikan alat peraga kampanye dan atribut berupa kalender dan kaus. Serta mengajak relawan dan simpatisan di Madiun senam goyang jempol sebelum start Mlaku Bareng. (*)
Pewarta | : Yupi Apridayani |
Editor | : Faizal R Arief |
Smurfs 4 Siap Ajak Penonton Berpetualang Sambil Bernyanyi
Sayur Lodeh Tak Sekadar Panganan Rumahan, Tapi juga Sebagai Penolak Bala
Ravel Entertainment Hadirkan Thy Art Is Murder di Hammersonic Convention
Palu Ternoda, Ekonomi Tergerus
Ahmad Dhani Ajak Santri Tebuireng Siapkan Diri Sambut Indonesia Emas Lewat Industri Kreatif
Kabupaten Tasikmalaya Miliki Potensi Wisata Alam Terbesar di Wilayah Priangan Timur
Jelang Panen Raya Harga Singkong Jatuh, Petani di Banjarnegara Mengeluh
Puluhan Ribu Anggota Pramuka Majalengka Ikut Sukseskan Geber Jumat
Kuda Andong di Malioboro Banyak yang Luka dan Kena Jamur, Pemerintah Turun Tangan
Ratusan Suporter Persewangi Serbu Tiket Gratis Ketua Askab PSSI Banyuwangi